Perkuat Keamanan, BRImo Pasang Pengenalan Wajah

 


BRImo adalah aplikasi mobile banking atau m-banking yang dikeluarkan secara resmi oleh PT Bank Rakyat Indonesia Tbk. Sebagai nasabah BRI, saya juga menggunakan aplikasi ini untuk bertransaksi. Mulai dari transfer bank, bayar cicilan, hingga top-up saldo Shopeepay.

Berkat kehadiran teknologi ini, saya bisa melakukan transaksi di rumah aja. Tidak perlu antri di ATM atau di teller bank, karena semuanya sudah ada dalam genggaman. Asalkan ada akses internet, maka transaksi pun berjalan lancar. 

Kalau kamu juga nasabah BRI seperti saya, pastikan untuk menggunakan mobile banking terbaru! Karena aplikasi BRImo yang paling mutakhir sudah dilengkapi dengan teknologi face recognition atau fitur pengenalan wajah. 

Terus, Gimana Cara Daftar BRI Mobile di mesin ATM?

Supaya tidak perlu bolak-balik lagi ke ATM, mending kamu daftar BRImo saja. Pastikan buku tabungan dan kartu ATM-nya sudah kamu miliki agar bisa mendaftar mobile banking BRI lewat mesin ATM. Berikut ini langkah-langkahnya. 

  • Pilih menu Transaksi Lain, kemudian pilih Lainnya. 
  • Klik Menu Registrasi. 
  • Pilih Mobile Banking.
  • Masukkan nomor handphone yang masih aktif.
  • Masukkan PIN mobile banking enam digit.
  • Setelah itu, akan keluar struk sebagai tanda pendaftaran berhasil. 
  • Langkah terakhir, kamu perlu konfirmasi ke pihak bank dengan menunjukkan struk, kartu ATM, dan KTP.


Cara Daftar Internet Banking BRI di ATM

Selain mendaftar mobile banking, kamu juga bisa melakukan registrasi internet banking di ATM. Melakukan transaksi di smartphone memang praktis, tapi akan lebih praktis lagi kalau bisa dilakukan di berbagai perangkat, termasuk di laptop atau komputer. 

Berikut ini langkah-langkah mendaftar internet banking BRI di ATM.

  • Pilih Transaksi, lalu pilih Lainnya.
  • Pilih Menu Registrasi.
  • Klik Internet Banking.
  • Masukkan PIN enam digit yang udah disiapkan.
  • Konfirmasi PIN.
  • Struk berisikan User ID dan alamat website bakal keluar sebagai tanda registrasi sukses.
  • Terakhir, konfirmasi ke bank biar dapat akses penuh buat transaksi di BRI Mobile dengan bawa kartu ATM dan KTP.


Cara Daftar BRI Mobile di Kantor Cabang BRI

Sebagian orang berpikir, kenapa tidak langsung ke Bank saja? Daftar di ATM atau internet banking masih mengharuskan nasabah untuk datang langsung di tahap akhirnya. Jadi, semuanya akan lebih cepat kalau kamu mau meluangkan waktu untuk mendatangi kantor cabang BRI. 

Inilah hal-hal yang perlu kamu siapkan.

  • Buku rekening tabungan BRI.
  • Kartu ATM BRI.
  • Identitas diri berupa KTP.
  • Smartphone yang mana aplikasi BRI Mobile di-install.
  • Email yang aktif digunakan buat menerima notifikasi.


Setelah semua syarat dilengkapi, kamu bisa mendatangi kantor cabang BRI terdekat. Setibanya disana, sampaikan maksud kedatanganmu yaitu untuk mendaftar akun m-banking BRI. Biasanya nasabah yang akan membuat akun BRImo akan diarahkan ke Customer Service. Nasabah akan diminta untuk mengisi formulir pendaftaran untuk aktivasi akun BRI Mobile dan mendapat m-Token. 


Kalau Daftar BRI Mobile di HP, Bisa Gak?

Sejauh ini nasabah tidak bisa melakukan pendaftaran mobile banking BRI lewat smartphone, sehingga nasabah harus datang ke kantor cabang untuk mengaktifkan layanan ini. 

Akan tetapi, meski nasabah tidak bisa mendaftar lewat smartphone, nasabah tetap bisa melakukan aktivasi di HP. Syaratnya, nasabah harus sudah memiliki akun BRImo. 

Penting! Jangan berikan kode apa pun ke orang lain bahkan kepada pihak Bank BRI sendiri.

Dengan memiliki akun BRImo, nasabah bisa bertransaksi lewat smarphone secara praktis dan aman. Untuk keamanan dari aplikasi BRImo sendiri sudah diperketat dengan fitur pengenalan wajah sehingga tidak ada orang lain yang bisa menggunakan akunmu. Dengan keamanan yang semakin ketat dan terjaga, kamu pun bisa lebih tenang karena mobile banking hanya bisa diakses oleh pemilik akun.

Posting Komentar

5 Komentar

  1. Sampai sekarang saya ngga pake aplikasi BRImo meskipun saya nasabah BRI. Alasannya karena aplikasi ini tidak tersedia untuk HP yang masih pake andoid 5 seperti saya. Semoga BRI segera melakukan perbaikan untuk aplikasi ini.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Oh gitu ya kak? Baru tau. Padahal hp saya juga masih tergolong hp kentang, RAM 2 GB.

      Hapus
  2. Aku nasaba BRI, tapi BCA, dan blm menggunakan fasilitas M-Banking. Tapi memang ada rencana untuk memakainya. Moga dlm wkt dekat.

    Terima kasih infonya y Mba Dewi..
    Siapa tau aku tertarik utk menjadi nasaba BRI😇

    BalasHapus
    Balasan
    1. Sori, komen aku diatas kurang kata "BUKAN"

      Hapus
    2. Saya juga nasabah BCA dan tertarik untuk menggunakan m-banking nya. Kalau di BRI ada kemudahan untuk mendapat bantuan UMKM yang terimbas oleh pandemi.

      Hapus

Halo, saya Elsa! Terimakasih sudah berkunjung ke blog saya.
Saya akan senang jika kamu mau berbagi pendapat di kolom komentar.
Setiap komentar yang masuk akan saya usahakan balas secepatnya!